Random Act of Kindness - Stray Cat


Kemudian hadits yang diriwayatkan dari Abdullah bin Amr, ia berkata, Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda.

“Orang yang pengasih itu ialah orang yang dikasihi oleh Allah Yang Maha Pengasih, maka kasihilah makhluk yang ada dibumi, niscaya makhluk Allah SWT yang ada di langit akan mengasihimu”. (HR. At Tirmidzi, Sunan Timidzi nomor. 1847).

Aamiin 🤲


Aku nggak punya pet tapi aku suka hewan-hewan peliharaan. Salut sih sama orang yang bisa ngurus hewan peliharaan dengan telaten plus biayainnya juga. Semoga berkah ya rezekinya.

Tapi kalau aku ambil yang simpel aja. Punya peliharaan itu tanggung jawab seumur hidup. Nggak bisa kita pelihara waktu suka terus diabaikan atau bahkan dibuang ketika kita ngerasa direpotkan, atau udah nggak suka. Sejujurnya, tanggungjawabnya berat. Ngasih makan, ngajak main, atur kebersihan dan kesehatannya, belum biayanya. Jadi, aku lebih milih begini aja, ngasih semampunya dan sesempatnya.

Dan, tolong dicatat, apa yg aku share bukan untuk menunjukkan bahwa aku "kind hooman". It's as simple as ajakan kecil buat sedikit berbagi buat makhluk lain yang ada di sekitar kita. Sedikiiittt banget. Kalau yg sempat lihat storyku kemarin, makanan kucing kering kiloan ini aku beli cuma seharga 20ribu/kg.

Pernah nemu nggak, berita, seorang ibu penjual jajanan keliling sering sengaja menumpahkan sedikit gula untuk topping jualannya ke tanah dengan alasan sesederhana "siapa tau ada semut di sekitar sini jadi bisa makan gula yg saya jatuhkan". Sesimpel itu. Lihat, berbuat baik nggak harus selalu " besar"

Maa syaa Allah, Allah juga sudah mengatakan amalan kecil yang dilakukan dengan terus menerus lebih Allah sukai daripada amalan yang besar tapi hanya sekali (kali) dilakukan. Enak, ya 😊🥰 Semoga kita semua diberi kemudahan untuk melakukan hal-hal baik dan bisa istiqamah melakukannya. Aamiin..

Terakhir, semoga Allah ridho dengan apa yang aku lakukan dan kucing-kucing itu bisa menjadi saksi untukku kelak.

Oiya, sekadar tips ya. Ngasih makan straycat begini jangan di depan rumah kalau kalian nggak mau diserbu kucing seRT. Pengalaman sepupuku yang juga suka ngasih makan kucing liar, sehari dua hari masih satu/dua/tiga kucing yang kumpul. Lama-lama bisa satu kompeni mereka nungguin depan rumah. Sepupuku sampai takut dan break dulu kasih makan kucing liar di depan rumah. Kalau aku, akalinnya ya bawa aja makanan kucing di jar gini, kasih ke kucing liar yg aku temukan di jalan. Hehe..


#straycat #kucingliar #hooman #pet #kucingkampung #randomactofkindness

No comments:

Powered by Blogger.